
Dr. Hidayatullah, S.E., M.Si., M.Kom., M.H., Ak. adalah seorang akademisi dan praktisi di bidang akuntansi, hukum, dan teknologi informasi. Ia telah mengajar di berbagai perguruan tinggi sejak tahun 2006 dan memiliki pengalaman profesional sebagai akuntan publik sejak 2007 hingga sekarang.
Dr. Hidayatullah menempuh pendidikan sarjana di bidang Akuntansi di Universitas Trisakti dan Hukum di Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma. Ia juga menyelesaikan Pendidikan Profesi Akuntansi di Universitas Trisakti. Di jenjang pascasarjana, beliau meraih gelar Magister Akuntansi dari Universitas Trisakti, Magister Ilmu Komputer dari Universitas Budiluhur, dan Magister Hukum dari Universitas Lampung. Gelar Doktor di bidang Akuntansi juga ia raih dari Universitas Lampung.
Dengan latar belakang multidisipliner dan pengalaman lebih dari satu dekade, Dr. Hidayatullah dikenal sebagai sosok yang aktif di dunia akademik maupun praktik profesional.